Pengembangan Media Pembelajaran Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Inkuiri Terbimbing di SMAN 12 Banda Aceh

Authors

  • Eriawati UIN Ar-Raniry Banda Aceh
  • Sahara Lufiza UIN Ar-Raniry Banda Aceh

DOI:

https://doi.org/10.2022.EDJ.vol2

Keywords:

Pengembangan,, LKPD,, Sistem Pencernaan Makanan,, Inkuiri Terbimbing.

Abstract

Media pembelajaran merupakan suatu rancangan bahan ajar yang dirancang oleh guru demi tercapainya tujuan pembelajaran, dan memudahkan siswa dalam belajar terutama pada materi sistem pencernaan makanan. Penelitian ini bertujuan mengembangkan media pembelajaran Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis inkuiri terbimbing, menganalisis hasil uji kelayakan LKPD berbasis inkuiri terbimbing pada materi sistem pencernaan di  SMAN 12 Banda Aceh. Jenis penelitian menggunakan metode penelitian   R&D (Research and Development). Objek dalam penelitian ini adalah uji kelayakan. Instrumen penelitian menggunakan angket validasi dan di analisis dengan menggunakan rumus persentase. Hasil pengembangan media pembelajaran LKPD berbasis inkuiri terbimbing pada materi sistem pencernaan menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Impementation, dan Evaluation. Hasil validasi ahli media diperoleh persentase sebesar 86% dengan kategori sangat layak. Sehingga dapat dinyatakan bahwa LKPD yang dihasilkan layak untuk digunakan dalam proses belajar mengajar

References

Andhani, N.D dkk. (2020). “Kelayakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasisis Inkuiri Terbimbing Pada Submateri Invertebrata Kelas X”. Jurnal Biologi Edukasi Edisi 26. Vol.13. No.1.

Hasan, M., dkk. (2021). Media Pembelajaran. Jawa Tengah: Tahta Media Grup.

Jamaluddin, A., dan Wardana.(2019). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Anggota IKAPI.

Rahmawati, L.H., & Wulandari, S.S. (2020). “Pengembangan Lembar Kegiatan Peserta didik (LKPD) Berbasis Saintifik Aproach Pada Mata Pelajaran Administrasi Umum Semester Genap Kelas X OTKP di SMK Negeri 1 Jombang”. Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran. Vol. 8. No. 3.

Dawa, R.S., dkk. (2021).“Pengembangan LKPD Berbasis Inkuiri Terbimbing Pada Materi Sistem Pencernaan di SMAS Katolik St. Gabriel. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan. Vol. 7. No. 8.

Amrulloh, Rizqi. (2013). “Kelayakan Teoritis Media Pembelajaran Multimedia Interaktif Materi Mutasi Untuk SMA”. Jurnal UNESA. Vol. 2. No. 2.

Ritonga, A. P. Andini, N. P., & Iklmah, L. (2022). “Pengembangan Bahan Ajaran Media”. Jurnal Multidisiplin Dehasen. Vol. 1 No. 3.

Sa’diyah, H. (2020). “Model Research And Development Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam”. Jurnal Pemikiran dan Pendidikan Islam. Vol. 10. No. 1.

Rosana, D. (2008). “Peranan Research And Development (R&D) Dan Structural Equation Model (Sem) Dalam Penelitian Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan”. Jurnal Cakrawala Pendidikan. Vol 19. No. 2

Runtulalu, D., dkk. (2015). Dkk. Media Interaktif Pembelajaran Sistem Pencernaan. Surabaya: Universitas Kristen Petra.

Downloads

Published

2024-09-26