A Pengembangan Media Video Pembelajaran Matematika Berbasis PBL Dengan Model 4D Di SMP

Authors

  • Syawal Januar UIN Ar-Raniry Banda Aceh
  • M. Duskri
  • Susanti

Keywords:

Pengembangan, Video Pembelajaran, Model pembelajaran problem based learning, Model 4D

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjadikan video pembelajaran matematika sebagai bahan acuan untuk guru dan calon guru dalam menerapkannya pada saat pembelajaran ditingkat Sekolah Menengah Pertama. Karena pembelajaran yang terdapat sekarang belum maksimal dari segi penerapannya, salah satu penyebabnya guru belum memahami secara keseluruhannya terkait model pembelajaran yang akan dilaksanakan, karena guru banyak memahami teorinya dari pada praktiknya terhadap model pembelajaran yang ada. Penelitian ini menggunakan metode research and development (R&D) dengan model 4D (four-D). Model ini mempunyai empat tahapan yaitu pendefenisisan, perancangan, pengembangan dan penyebaran. Hasil penelitian dari para ahli dan uji kepraktisan menyatakan bahwa video pembelajaran yang dikembangkan adalah valid dan praktis. (1) dari ahli perangkat pembelajaran dan ahli media mengungkapkan video pembelaajran berbasis problem based learning di SMP layak untuk digunakan. (2) dari uji coba skala kecil yang dilakukan tiga responden memperoleh persentase positif adalah 89,35% yang termasuk praktis. Hasil kesimpulannya pengembangan media video pembelajaran matematika berbasis pbl dengan model 4D di smp adalah valid dan praktis.

References

Surya, E. (2013). Analisis Pemetaan Dan Pengembangan Model Pembelajaran Matematika SMA Di Kabupaten Tapteng Dan Kota Sibolga Sumatera Utara. Paradikma Jurnal Pendidikan Matematika, 6(1),75-88.
Arnyana, I. B. (2019). Pembelajaran Untuk Meningkatkan Kompetensi 4C (communication, Collaboration, Critical thinking dan Creative thinking Untuk Menyongsong Era Abad 21. Prosiding : Konferensi Nasional Matematika dan IPA Universitas PGRI Banyuwangi, 1(1).
Shilphy A. O. (2020). Model-Model Pembelajaran. Yogyakarta: Deepublish.
Julia, J. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Musik Berbasis digital Untuk Sekolah Dasar. Sumedang: CV. Caraka Khatulistiwa.
Direktorat Sekolah Dasar. (2021). Mewujudkan Kelas yang Menyenangkan Melalui Video Pembelajaran. Diakses tanggal 28 Juli 2022 dari https://ditpsd.kemendikbud.go.id/artikel/detail/wujudkan-kelas-yang-menyenangkan-melalui-video-pembelajaran
Dwi Agustin, S. Media Pembelajaran Matematika Cara Gembira Belajar Matematika.
Fadhillah, K. (2021, Juni 14). Adobe Premiere: definisi, sejarah dan fitur-fiturnya. Retrieved from Jojonomic.com: https://www.jojonomic.com/blog/adobe-premiere-definisi-sejarah-dan-fitur-fiturnya/
Hanan, K. (2019). Peningkatan Kemampuan Matematika Mahasiswa Dengan Model Pembelajaran Problem Based Learning Sesuai Teori Konsep Belajar Meaning.
Puji Rahmawati, M. (2018). Mengenal kemampuan pemecahan masalah matematika siswa perbatasan. Ponorogo: Uwais Inspirasi Indonesia.
Rahmi Fuadi, R. J. (2016). Peningkatan kemampuan pemahaman dan penalaran matematis melalui pendekatan kontekstual. Jurnal Didaktika Matematika, 47-48.

Downloads

Published

2024-03-06